.
Dealer Resmi Isuzu

Friday, November 25, 2022

10 Ide Produk Dropship Paling Laris, Bisa Banget Dicoba!

 

Dropshipper termasuk dalam bisnis online yang banyak diminati karena cukup fleksibel dan tidak membutuhkan tempat ataupun modal besar. Namun, tidak mudah menjadi dropshipper jika kamu tidak mengetahui apa saja produk dropship paling laris yang sedang populer dan menjanjikan saat ini.

Menggeluti bisnis dropship bisa dilakukan oleh siapapun lho, tak terkecuali jika kamu masih sekolah. 

Hitung-hitung bisa untuk tambahan uang saku bukan? 

Nah, jika tertarik, yuk simak lebih dulu beberapa ide barang dropship paling laris di pasaran berikut ini.

10 Ide Produk Dropship Paling Laris dan Menjanjikan

Berikut ini beberapa ide produk paling laris yang bisa kamu coba untuk usaha dropship, mulai dari makeup dan skincare, produk custom, makanan kekinian, hingga furniture.

1. Makeup dan Skincare

Saat ini kosmetik, mencakup makeup dan skincare, menjadi salah satu produk dropship paling laris. 

Bagaimana tidak? Produk tersebut mampu menunjang penampilan setiap orang. 

Jadi, tak heran apabila jumlah peminatnya pun terbilang besar. 

Jika kamu mengira bahwa target pasar makeup dan skincare hanyalah perempuan, kamu salah besar. 

Sekarang, baik perempuan maupun laki-laki, juga membutuhkan makeup dan skincare untuk keperluan-keperluan tertentu seperti bekerja, tampil di suatu acara ataupun sekadar merawat diri.

Tentunya hal ini akan menguntungkan buat kamu. Oleh karenanya, jangan ragu untuk jualan dropship paling laris berikut, ya!

Tak lupa pula, saat jualan, pastikan produk makeup dan skincare yang kamu dagangkan benar-benar original sehingga terjamin keamanannya untuk kulit.

Beberapa contoh produk makeup yang bisa kamu jual adalah liptint, bedak, foundation dan eyeshadow. 

Sedangkan kamu bisa memasarkan masker organik, sunscreen, sleeping mask dan sejenisnya untuk skincare.

2. Pakaian

Produk dropship paling laris berikutnya adalah pakaian sebagai salah satu kebutuhan pokok manusia. 

Kamu bisa berjualan berbagai macam pakaian atau memilih satu jenis pakaian yang kamu inginkan.

Pilihan untuk berjualan pakaian ada banyak, mulai dari pakaian tidur, kaos polos, seragam sekolah, setelan untuk pergi ke kantor, dan sebagainya.

Semua punya target pasarnya sendiri-sendiri, jadi kamu tidak perlu khawatir akan saingan dan tetap bisa menjual barang dropship paling laris. 

Kamu bisa memilih pakaian dengan warna yang sedang viral, contohnya warna-warna pastel seperti lilac, broken white, atau tosca.

3. Produk Custom

Percaya atau tidak, produk custom merupakan salah satu bisnis dropship paling laris, lho! 

Banyak orang ingin mengekspresikan dirinya melalui produk custom. 

Selain itu, produk custom juga bisa menunjukkan identitas seseorang.

Apa contoh dari produk custom? Misalnya seperti name card, lanyard, dan pouch. 

Agar lebih laku dengan target pasar yang spesifik, kamu bisa menargetkan pasar dari bisnis dropship kamu. 

Misalnya, kamu menjual produk custom untuk souvenir pernikahan, kado ulang tahun atau wisuda, hingga produk identitas kantor.

4. Sepatu dan Sandal

Ketika beraktivitas, sepatu dan sandal adalah barang yang penting untuk melindungi kaki. 

Maka, sepatu dan sandal juga jadi bisnis dropship paling laris.

Umumnya, orang ingin tampil gaya dengan mencocokkan sepatu atau sandal saat bepergian atau berkegiatan sehari-hari. 

Nah, hal tersebut pun dapat kamu jadikan inspirasi. 

Contohnya, menjual heels untuk ke kantor, sepatu sekolah, hingga sneakers untuk pergi hangout.

5. Tas

Tahukah kamu ada orang yang kurang nyaman untuk pergi keluar rumah tanpa membawa tas? 

Nah, merekalah target bisnis dropship paling laris kamu nantinya. 

Saat ini, selain karena kegunaannya, tas juga dibeli untuk membuat Outfit of The Day (OOTD). 

Sehingga, banyak orang yang mencari tas dan dipadupadankan dengan pakaiannya. 

Kamu bisa mengeksplor model-model tas yang sedang tren saat ini. Contohnya adalah totebag dan sling bag. 

Jadi, pastikan kamu menjual tas yang lucu, keren, atau enak dipandang untuk dijadikan barang dropship kamu, ya!

6. Smartphone dan Aksesorisnya

Di masa sekarang ini, sulit sekali jika hidup tanpa menggunakan smartphone. 

Hampir tidak ada kegiatan yang lepas dari menggunakan smartphone, apalagi dengan fungsinya untuk memudahkan komunikasi jarak jauh. 

Nah, itu dia alasan smartphone menjadi salah satu produk dropship paling laris.

Selain itu, smartphone juga dapat dilengkapi beberapa alat untuk memaksimalkan fungsinya. 

Sehingga, kamu juga dapat berjualan aksesorisnya, seperti casing smartphone, powerbank, earphone, dan sebagainya.

7. Makanan

Seperti pakaian, makanan bisa menjadi produk dropship paling laris yang kamu jual. 

Makanan merupakan hal paling dibutuhkan oleh manusia. 

Nah, jenis makanan yang sering menjadi jualan dropship paling laris adalah cemilan, kudapan, atau snack. 

Sebut saja permen, keripik, dan kue kering. Hal ini karena sifatnya yang tidak mudah basi atau rusak.

Kamu pun bisa mengamati tren makanan yang sedang digandrungi di media sosial, lho. 

Contohnya, saat ini makanan yang menjadi produk dropship paling laris adalah makaroni, seblak, baso aci kemasan, dan berbagai macam sambal. 

Makanan juga menjadi jualan dropship paling laris karena harga yang ditawarkan pun murah, mulai dari Rp10.000-an saja, lho!

8. Alat Masak

Masih berkaitan dengan makanan, alat masak termasuk produk dropship paling laris. 

Target pasar utama dari bisnis ini adalah ibu-ibu rumah tangga atau para perempuan yang senang memasak.

Biasanya, mereka gemar membeli alat masak untuk mempercantik dapur, atau bahkan sekadar koleksi. 

Saat ini, alat masak berbahan silikon dan keramik sedang banyak diminati karena bentuknya yang estetik serta aman digunakan.

Pastikan kamu menjual alat yang berkualitas, agar mereka tidak kecewa, ya!

9. Perlengkapan Olahraga

Gaya hidup sehat saat ini mulai digandrungi banyak orang, sehingga perlengkapan olahraga merupakan salah satu produk dropship paling laris.

Barang dropship paling laris yang bisa kamu jual adalah peralatan olahraga untuk tim ataupun perorangan di rumah. 

Misalnya, bola voli, raket tenis, kok badminton dan matras yoga.

10. Furniture Aesthetic 

Peralatan rumah tangga seperti meja, kursi, hingga lemari adalah salah satu jualan dropship paling laris. 

Kamu bisa menjual berbagai furniture yang sifatnya minimalis dan aesthetic karena tengah banyak diminati.

Pembeli juga saat ini banyak tertarik pada produk rumah tangga yang dibuat sendiri (DIY). 

Kamu bisa mencari ragam produk berikut di e-commerce dan menjadikannya barang dropship paling laris, ya!

Nah, itu dia beberapa ide produk dropship paling laris dan sedang populer di pasaran saat ini. 

Jika tertarik menjalankan bisnis dropship, kamu bisa lho mencoba salah satunya. Semoga lancar, ya!


10 Ide Produk Dropship Paling Laris, Bisa Banget Dicoba! Rating: 4.5 Diposkan Oleh: AgentX

0 komentar:

Post a Comment

Search This Blog